Kaligrafi Asmaul Husna Lengkap Beserta Contohnya

Kaligrafi Asmaul Husna Lengkap Beserta Contohnya

Kaligrafi Asmaul husna – Makna kaligrafi di KBBI adalah seni menulis indah dengan pena. Sedangkan dalam Bahasa Inggris kaligrafi yaitu kaligrafi dan Bahasa Arab yaitu khat.

Secara umum kaligrafi dapat diartikan sebagai tulisan yang indah. Kaligrafi merupakan tulisan indah yang dihasilkan oleh tangan. Dalam pembagiannya kaligrafi terdiri dari tiga jenis yaitu kaligrafi huruf latin atau Roman, kaligrafi Arab dan kaligrafi Oriental (China, Jepang, Korea).

Kaligrafi dalam perkembangannya sangat populer tak menciptakan hanya keindahan tapi bagi orang muslim Kaligrafi Arab mengandung nilai religius. Dalam kaligrafi arab umumnya menggambil dari ayat Al quran atau Hadist. Salah satu tema kaligrafi arab yaitu kaligrafi asmaul husna.

Asmaul Husna dalam penggalan kata yaitu “Asma” berarti nama dan “husna” berarti yang baik atau yang indah, jadi asma’ul husna adalah nama nama dan sifat-sifat Allah yang baik dan indah.

Istilah Asmaul Husna juga diperjelasakan dalam firman Allah SWT surat At Thaha ayat 8 yang berbunyi:

“Dialah Allah, tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) melainkan Dia. Dia memiliki asmaa’ul husna (nama-nama yang baik)” (QS Thaha:8).

asmaul husna

Sebagai pecinta seni kaligrafi perlu kiranya kita mengenal kaligrafi lebih dalam. Di Indonesia kaligrafi dikenal 6 (enam) jenis-jenis kaligrafi arab yang sering diaplikasikan yaitu:

#1 Khat Naskhi

Khat Naskhi merupakan Jenis yang populer digunakan dan paling mudah dibaca karena karakter hurufnya sederhana. Contoh khat ini sering diaplikasikan pada tulisan ayat pada mushaf Al Quran.

#2 Khat Tsuluts

Jenis kaligrafi yang populer ke dua yaitu Khat Tsuluts. Meskipun tergolong populer tapi jenis ini jarang digunakan pada tulisan ayat pada mushaf Al Quran. Pengaplikasian khat Tsuluts menampilkan keindahan dan keluwesan. Berbeda dengan Khat Naskhi yang sederhana, jenis ini memiliki beberapa hiasan tambahan untuk memnuhi ruang tulisan. Karenanya jenis kaligrafi ini banyak digunakan sebagai ornamen arsitektur masjid, sampul buku, dan dekorasi interior, dan lain sebagainya.

#3 Khat Farisi

Khat Farisi merupakan jenis kaligrafi yang sering digunakan oleh orang-orang Arab. Sesuai dalam namanya, jenis ini dikembangkan oleh orang Persia. Dalam pengaplikasiannya, jenis ini mengutamakan unsur garis, ditulis tanpa harakat, dan keluwesan penulisnya. Tidak menampik bahwa khat Farisi sering digunakan sebagai dekorasi eksterior masjid di Iran, yang biasanya dipadu dengan warna-warni peringatan Arab.

#4 Khat Riq’ah

Berbeda dengan khat Farisi dalam sejarah khat Riq’ah yang berasal dari bangsa Turki Utsmani. Jenis khat ini sering diaplikasikan oleh orang-orang Turki Utsmani. Sama halnya dengan khat Naskhi ,bentuknya sederhana sehigga mudah dan bisa ditulis dengan cepat. Khat Riq’ah dalam perkembangannya sudah memiliki font khusus. Jenis ini memiliki ciri khas yaitu:

1. Tidak menggunakan harakat kecuali harus ada hal-hal yang penting sehingga menggunakan harakat.
2. Fokus pada bentuk garis lurus dari atas ke bawah dengan arah tulisan yang miring.
3. Memiliki huruf yang pendek-pendek, sehingga sangat mudah dipelajari dalam waktu yang singkat.

#5 Khat Diwani

Khat Diwani diaplikasikan bentuk bulat dan tidak berharakat. Keceriaan tulisannya pada permainan garisnya yang kadang-kadang pada huruf tertentu neninggi atau menuruni garis, jauh melebihi patokan garis horizontalnya. Kita bisa menemukan kaligrafi Diwani dalam ornamen arsitektur dan sampul buku.

#6 Khat Kufi

Khat Kufi terkenal jenis kaligrafi paling tua dalam peradaban Islam. Jenis ini sudah ada sejak zaman Nabi Muhammad SAW dan dipakai oleh para sahabat untuk merekam ayat-ayat Al-Qur’an yang diwahyukan oleh Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW. Khat Kufi memiliki ciri khas yaitu, huruf yang lurus dan karakter huruf yang melengkung.

Berikut beberapa penjelasan singkat terkait kaligrafi Asmaul husna. Dan kita cantumpan beberapa contoh kaligrafi Asmaul husna yang bisa menjadi referensi kalian. Semoga dalam artikel ini bisa turut membantu kaliaan para kaligrafer dalam mendalami kaligrafi dan Khat.

DESAIN KALIGRAFI ASMAUL HUSNA GORESAN USTAZ H. MUHAMMAD ASSIRY

Seni Kaligrafi

senikaligrafi.com merupakan sebuah situs website marketing dan promosi dari Jasa Kontraktor Masjid CV. ASSIRY ART. CV. ASSIRY ART merupakan perusahaan Jasa Kontraktor Masjid yang menyediakan layanan produk dan jasa, diantaranya: Jasa Rancang Bangun Masjid, Jasa Kontraktor Majid, Jasa Pembuatan Kaligrafi Masjid, Jasa Pembuatan Kubah GRC, Jasa Pembuatan Menara Masjid, Produsen dan Pemasangan GRC Krawangan, Serta Karya Seni dan Produk Kerajinan lainnya. Selain itu Layanan, Produk dan Jasa CV. ASSIRY ART juga menangani berbagai desain interior dan eksterior, kaligrafi dll, meliputi Rumah, Hotel, Cafe, Kantor, Perusahaan, Dan lain sebagainya. CV. ASSIRY ART perusahaan profesional dan sudah berpengalaman lebih dari 10 tahun TERPERCAYA.

Back to top
KIRIM PESAN
Hubungi Kami?
Assalamualaikum... Selamat datang di website resmi senikaligrafi,com. Anda Mencari Jasa Kaligrafi Masjid dan Mushola Terbaik, Jasa Pembuatan GRC, Desain Kaligrafi Rumah, Hotel, Cafe, Dll. Untuk Konsultasi via Whatsapp: 0857 1222 3822 (CV. Assiry Art).